Rabu, 11 Maret 2015
Iklan Jual Rumah Gratis Nikah Diminati 150 Orang
Iklan jual rumah gratis nikah mendapat sambutan positif dari
mereka peminat properti. Setidaknya, ada lebih dari 150 orang yang menyatakan
minat. Demikian menurut informasi yang dilansir dari Tempo Rabu (11/3). Apa
yang membuat mereka terpikat, apakah rumah itu sendiri ataukah “bonus” yang
ditawarkan?
Ramai digaduhkan media mainstream, akhirnya sosok pemilik
rumah terkuak. Wanita yang jadi pusat pemberitaan media daring dalam dua tiga
hari terakhir ini adalah Win Lia. Untuk memasarkan rumah miliknya yang dilego
nyaris satu miliar itu, Wina meminta Rian sebagai perantara.
Membantu menjualkan dan memasang iklan, Rian menulis iklan
yang tak lazim. “Jual rumah bisa nikahi pemiliknya.” Demikian kira-kira pesan
yang ingin dihantarkan. Iklan fenomenal itu kemudian disebar melalui pesan
pendek di BBM, WhatsApp, dan lewat media sosial macam FB dan Twitter. Selang
sepekan, iklan itu mulai banjir peminat.
Soal identitas peminat, Rian tidak berbagi informasi detail
dan golongan yang telah menghubungi. Rata-rata, mereka hanya mengkonfirmasi.
Untuk yang datang langsung ke “TKP,” masih belum ada peminat yang menengok.
“Belum ada yang
datang langsung ke sini,” kata Wina Selasa (10/3).
Diminati 150 orang lebih tentu saja ini di luar perkiraan
Wina Lia Yang Jual Rumah. Pada mulanya ia juga tidak begitu mengerti patokan harga rumah. Rian
menyarankan, dengan luas 130 meter persegi dan luas tanah 527 meter persegi,
rumah miliknya akhirnya dibanderol sekitar Rp 1 miliar.